Rabu, 19 Februari 2020

Soal IPA Suhu dan Kalor Kelas 5


MATERI :

Perbedaan Suhu dan Panas
Indra peraba, seperti telapak tangan tidak dapat menentukan secara tepat derajat panas dan dingin suatu benda. Tangan hanya dapat memperkirakan panas dan dingin suatu benda. Tangan tidak dapat menjelaskan berapa nilai derajat panas atau dinginnya suatu benda. Pernahkah kamu pergi berkemah ke daerah pegunungan? Ketika malam hari saat kamu berkemah di daerah pegunungan, kamu akan merasakan bahwa cuaca di sekitarmu terasa dingin sehingga kamu memerlukan jaket tebal untuk menghangatkan tubuhmu. Lain halnya dengan penduduk yang tinggal di dataran tinggi seperti daerah pegunungan. Mereka tidak terlalu merasakan hawa dingin karena mereka sudah terbiasa dengan hawa dingin di pegunungan.

Hal tersebut, membuktikan bahwa indra peraba tidak dapat digunakan untuk mengukur derajat panas suatu benda karena setiap orang memiliki perbedaan dalam merasakan suhu di sekitarnya. Nah, dalam ilmu pengetahuan alam untuk menyatakan tingkat panas dinginnya suatu keadaan digunakan suatu besaran yang disebut suhu atau temperatur.

Panas (kalor) dan suhu adalah dua hal yang berbeda. Energi panas merupakan salah satu energi yang dapat diterima dan dilepaskan oleh suatu benda. Ketika sebatang logam dipanaskan dengan api, batang logam tersebut mendapatkan energi panas dari api. Energi panas membuat batang logam tersebut menjadi panas. Ketika batang logam tersebut panas, suhunya meningkat. Ketika batang logam menjadi dingin, suhunya menurun. Suhu adalah besaran yang menyatakan derajat panas suatu benda. Suhu suatu benda menunjukkan tingkat energi panas benda tersebut. Satuan suhu yang digunakan di Indonesia adalah derajat Celcius (°C). Alat untuk mengukur suhu disebut termometer. Satuan panas dinyatakan dalam kalori dan diukur dengan kalorimeter.

(Sumber : How do we measure temperature?Chris Woodroof dengan penyesuaian)

MENGAMATI VIDEO





LATIHAN SOAL

Nah, Teman-teman sudah belajar materi Suhu dan Kalor?
  1. Segala sesuatu yang menghasilkan panas disebut ….
  2. Ukuran derajat panas benda disebut …..
  3. Tiga contoh sumber energi panas adalah …..
  4. Energi yang menyebabkan suhu naik disebut ….
  5. Satuan panas zat adalah ….
  6. Alat untuk mengukur panas zat adalah ….
  7. Alat untuk mengukur suhu adalah ….
  8. Empat jenis termometer antara lain ………., ………………, …………………., …………….
  9. termometer menggunakan prinsip zat jika dipanaskan akan …..
  10. termometer menggunakan zat cair sebagai tanda perubahan suhu, zat cair yang digunakan biasanya adalah …..
  11. Ilmuan pertama kali yang menemukan termometer adalah …..
  12. Suhu air mendidih adalah …. 0C
  13. Perpindahan panas dari …………….. menuju ……………………
  14. Suhu benda tergantung dari gerakan ……… benda tersebut.
  15. Peristiwa berubanya volume bena lebih kecil karena pengaruh suhu disebut ….
  16. Rel kereta api dibuat renggang agar tidak patah jika terjadi …..
  17. Pemasangan kabel listrik dibuat kendor agar tidak patah jika terjadi ……
  18. Botol parfum tidak diisi penuh dikuatirkan botol pecah jika terjadi …..
  19. Bagi tumbuhan panas matahari digunakan untuk proses  ….
  20. Suhu tubuh orang dewasa adalah …..
  21. Jelaskan sistem kerja pada termometer!


EmoticonEmoticon